POSITIVITAS

❤️💡My Simple Thought, 13 June 2018

POSITIVITAS

Lawan positif adalah negatif, tanda positif adalah tanda negatif yang diberi garis tegak. Uniknya, sebuah keadaan bisa dianggap negatif atau positif. 

Jumat saya mendonor darah, Minggu dini hari jari saya berdarah-darah kena cutter pas potong kartu lebaran.
Versi [-]: Saya berbuat baik dan tulus, kok kena musibah. 
Versi [+]: Saat berdarah saya tidak terlalu kuatir, karena “Kemarin aja diambil 300cc gapapa” lalu ... saya pikir jika luka dulu pasti donor tertunda karena banyak minum paracetamol, plus kata husband “Lain kali lebih fokus.”

Kata dokter bedah “Butuh 3-4 minggu agar luka kering”
Versi [-]: Saya sudah punya banyak plan untuk isi libur lebaran, beresin lemari buku, baju, masak, tulis buku. “Ggggrrhhh jadi gak optimal, deh!”
Versi [+]: Kata husband “Sudah, nanti makan saya yang urus, sudahlah istirahat saja... santai”

Dan jujur... untuk menjadi positif, saya perlu banyak bantuan ‘garis tegak’ reminder dari husband. Slow down... hidup kadang perlu melepas pedal gas. Belajar menerima “rencanaku belum tentu sama dengan rencanaNya.”

Selamat berburu daging rendang, teman-teman yang mempersiapkan sajian Lebaran. Saya sedang koleksi restoran yang “Lebaran Tetap Buka”, atau ada yang mau booking kirim rendang? 😍🤣❤️

giokniwati 
SWOT | Speaker Writer Observer Trainer
0811881610

giokniwati@yahoo.com

Comments

Popular posts from this blog

WANT TO KNOW

ANCORA IMPARO - I AM STILL LEARNING

URIP IKU URUP (HIDUP ITU MENYALA, BAWA HANGAT & CAHAYA)